Sabtu, 26 April 2014

33th my age 😇



sungguh suatu kondisi yang sangat tidak mengenakkan, betapa tidak... 26 April 2014, hari ini genap usia saya 33 tahun, tetapi apa daya sy tidak bisa pulang berkumpul dengan keluarga terutama anak2 yg pastinya sangat merindukan saya...

pukul 23:47wib, diujung jalan malioboro, Jogjakarta saya duduk sambil merenung, apa yg sudah saya lakukan selama ini? apa yang sudah saya persembahkan untuk orang2 yang saya cintai? apa yg sudah saya lakukan untuk negeri tercinta ini? banyak pertanyaan yg berkecamuk di benak saya...

tidak!! apa yg saya lakukan belum cukup, belum bisa membuat seorang kamto adi saputra berbangga karena telah berbuat sesuatu. di samping saya duduk sekumpulan anak2 "berada" yang sedang menikmati malam sambil bermain domino dan menikmati bir kalengan, sementara tidak jauh dari mereka seorang bapak tua renta sedang menggelar tikar usang di emperan toko bersiap untuk tidur, aaahhhh sungguh kondisi yg sangat ironis menurut saya.

ada rasa malu saat saya mencoba bertekad, tapi saya sadar bahwa semua berawal dari mimpi, berawal dari tekad yang kemudian kita aplikasikan dalam perbuatan...

saya harus bisa dan saya pasti bisa...
menjadi pribadi yang lebih baik
menjadi sosok yang lebih bijak
menjadi manusia yang lebih berguna
menjadi seorang kapten pnb kamto adi saputra seutuhnya, inshaa Allah...



malioboro, 26-4-2014
23:58wib

Senin, 21 April 2014

Wingday Sekolah Penerbang TNI AU A-85


Gemuruh sangkakala mengiringi langkahmu
disaksikan keluarga dan handai taulan
di lembah merapi dan merbabu
engkau awali pengabdian bagi bangsamu...

selamat datang di medan tugas adikku
semoga Sang Khalik senantiasa mengiringi kepak sayapmu...

sepenggal puisi di atas hanya sedikit dari ungkapan rasa bangga yang bisa saya keluarkan dari hati saya, atas keberhasilan adik2 saya menyelesaikan pendidikan sekolah penerbang di lanud adi sucipto. tiada kata selain ucapan syukur dan bangga sebagai senior, kakak dan calon instruktur penerbang karena dapat melihat keluarga adik2 saya menyematkan wing penerbang di dada anak-anak mereka. 

sekali lagi saya ucapkan selamat dan sukses, medan tugas menanti kalian, 

jadilah penerbang sejati, pengawal dirgantara nusantara Indonesia...